Tuesday, September 05, 2006

Aku Ingin

Aku ingin mencintaimu dengan sederhana
Dengan kata yang tak sempat kuucapkan
Kayu kepada api yang menjadikanya abu

Aku ingin mencintaimu dengan sederhana
Dengan isyarat yang tak sempat disampaikan
Awan kepada hujan yang menjadikannya tiada.

(Aku Ingin - Sapardi Djoko Damono)



Lama ga nulis apa-apa di blog ini, emang awalnya blog ini dibuat hanya sebagai syarat agar bisa kasih komentar ke para pemilik blog di blogspot.com ini yg ngasih akses komentar yg terbatas.

Hmm......tiba-tiba pingin nulis aja, sambil mengutip puisi di atas. Aku sebenarnya bukan orang yg suka puisi baik membaca apalagi menulis. Dan entah kenapa aku memang ga bisa nulis kalimat dengan kata-kata bersayap (bermakna konotatif-red), kalo nulis pinginnya (dan secara alamiah) straight to the point.

Trus kenapa ngutip puisi tersebut? Aku suka puisi ini karena puisi ini lugas tapi bermakna dalam, metaforanya mengena. (tadinya pingin muter2 dulu bahasnya,tapi ternyata ga bisa :D )

sempat coba search di google, ternyata banyak juga orang yang suka sama puisi tsb

Ah lagi-lagi aku ga bisa berbasa-basi lebih banyak :(